-->

NAVIGASI

Tuesday, April 19, 2016

CARA JITU MENEMUKAN JUMLAH HURUF DALAM SEBUAH TULISAN

Written by: Admin
Share Impression SEO, Insurance, Schoolarsip, All Update Updated at: April 19, 2016

Menghitung huruf pada Microsoft Word

Setiap tulisan tentu memiliki jumlah kata, karakter, paragraf serta baris yang tak terhingga jumlahnya, sehingga microsoft memudahkan pengguna untuk menghitung setiap kebutuhan pengguananya,

Sebagai contoh:
Disaat anda sedang mengerjakan tugas sekolah atau tugas kuliah dengan menggunakan Microsoft Word, mungkin anda perlu mengetahui berapa jumlah kata yang telah anda ketik pada sebuah dokumen. Tentunya akan sangat sulit dan membutuhkan waktu yang lama jika anda harus menghitung kata demi kata yang anda ketik, apalagi jika kata yang anda ketik sudah lebih dari satu halaman.



Akan tetapi, sekarang anda tidak usah khawatir jika mendapatkan tugas membuat tulisan dengan minimal beberapa kata. Karena saya akan share cara cepat menghitung jumlah kata dalam sebuah tulisan pada Microsoft word. Bukan hanya kata yang bisa anda ketahui secara akurat, tetapi anda juga bisa mengetahui jumlah karakter, jumlah paragraph, jumlah baris dan lain sebagainya. Jadi akan sangat membantu sekali dalam menyelesaikan tugas yang diberikan oleh guru atau dosen anda.

Untuk kali ini saya membahas Microsoft Word 2007, dan untuk word yang lainnya penulis rasa tinggal disesuaikan saja.



Langkah-langkahnya sebagai berikut :

  • Buka Lembar kerja Microsoft word yang ingin dihitung jumlah kata, karakter dan paragraf serta barisnya, yang pasti telah anda tulis sebelumnya.
  • Silakan anda Blog tulisannya atau ditandai tulisan yang ingin di hitung, jika ingin hitung semua, anda tinggal CTRL+A pada keyboard.
  • Silakan anda Klik menu Review yang berada diatas layar.
  • Silakan Klik Word Count pada papan menu review
  • Silakan anda lihat tulisan words untuk jumlah kata yang sudah anda ketik.



Berdasarkan tabel diatas, maka tabel Word Count bisa dijelaskan sebagai berikut :

Statistik:
Pages
Halaman yang sudah digunakan
Words
Jumlah kata yang sudah ketik
Characters(no spaces)
Karakter yang tidak menggunakan spasi
Characters (with spaces)
Karakter yang menggunakan spasi
Paragraphs
Jumlah paragraf
lines
Jumlah baris

Dengan menggunakan trik ini, seluruh perhitungan karakter, kata, garis dan paragraph dalam document Microsoft word bisa dengan cepat anda ketahui. Jadi anda tidak perlu lagi menghitungnya dengan cara manual yang tentunya akan membutuhkan waktu yang lama. Semoga bermanfaat. Belajar mudah.

Sebelum anda menutup Artikel ini, silahkan berikan masukannya di kolom komentar. Apa kekurangan dan kelebihan Artikel ini, supaya penulis bisa terus belajar untuk memberikan yang terbaik. Anda juga bisa bertanya jika ada beberapa penjelasan yang masih belum dipahami. Jika anda merasa artikel ini bermanfaat, jangan lupa untuk mengklik tombol share. Sekali lagi belajar mudah bersama bimbing dong

Recent Comments

Komentar Terbaru .